Kelapa Gading
Kelapa Gading | Lokasi bisnis yang tepat dan lengkap biasanya akan mengundang banyak orang utnuk mengunjunginya, ini adalah yang ditawarkan oleh Kelapa gading yang menjadi pusat bisnis dan perbelanjaan di Jakarta utara. Pusat perbelanjaan (mal) yang terdapat di Kelapa Gading contohnya adalah Kelapa Gading Trade Center, Mall Kelapa Gading, Kelapa Gading Sports Mall, Mall Artha Gading dan Mall of Indonesia (MOI).
secara geografis, Kelapa Gading terletak pada arah timur laut kota Jakarta. Wilayah Kelapa Gading terletak pada ketinggian kurang lebih 5 meter di atas permukaan laut , sehingga daerah ini sangat sering terkena banjir, terutama saat terjadi siklus banjir 5 tahunan. Namun, sejak rampungnya pembangunan 2 kanal di Jakarta, kemungkinan besar Kelapa Gading tidak akan terkena banjir lagi. Batas wilaynya meliputi wilayah Utara dengan Kecamatan Koja, Selatan dengan Kecamatan Pulo Gadung, Barat dengan Kecamatan Tanjung Priok dan Timur dengan Kecamatan Cakung dan Cilincing.
Kelapa Gading adalah sebuah wilayah kecamatan di Indonesia yang terletak di Kota Jakarta Utara. Kecamatan ini merupakan daerah yang dikembangkan oleh perusahaan properti Summarecon Agung sejak tahun 1975. Tahun 1970-an, Kecamatan Kelapa Gading masih dikenal sebagai daerah rawa dan persawahan, kini Kelapa Gading telah berubah menjadi kawasan yang tertata baik dan berkembang pesat.
Sebagai sebuah lokasi bisnis, di Kelapa gading juga terdapat banyak lokasi tempat makan seperti restoran, cafe dan lain sebagainya. Anda bisa mendapatkan hampir semua kebutuhan anda di satu wilayah.
Comments
Post a Comment